Empal

Empal

Agar empal yang anda sajikan hasilnya bagus, pilih daging sapi yang benar-benar tidak mengandung lemak, seperti bagian has dalam atau has luar. Jika masih terdapat sedikit lemak pada bagian tersebut, buang ketika membersihkan daging. Jangan memilih daging yang banyak mengandung urat, karena empal yang anda buat bisa keras.

Waktu Memasak
n/a
Porsi
5
Kalori
n/a

Langkah Memasak

Langkah 1
Rebus daging dengan 500 ml air hingga empuk, angkat dan tiriskan. Iris daging dengan ketebalan 1.5 cm, lalu memarkan agar daging menjadi empuk.
Langkah 2
Campur daging dengan bumbu halus, lengkuas, dan air asam menjadi satu. Rendam daging selama 15 menit.
Langkah 3
Panaskan minyak, goreng daging hingga berwarna coklat dan setengah kering. Angkat dan tiriskan.

Bahan

    Bahan-bahan:
    250 gr daging sapi tanpa lemak.
    500 ml air
    Bumbu halus:
    4 butir bawang merah
    2 siung bawang putih
    3 buah cabai merah iris
    1 sdt ketumbar
    ½ sdm gula merah
    1 sdt garam
    2 cm lengkuas
    1 sdm air asam jawa

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama