Sup Buntut Sapi Bening Empuk

Sup Buntut Sapi Bening Empuk

resephariini.com

Waktu Memasak
n/a
Porsi
1
Kalori
n/a

Langkah Memasak

Langkah 1
Langkah awal, siapkan buntut sapi atau iga sapi, cuci hingga bersih. lalu masukkan ke dalam panci, tuangkan air bersih hingga buntut terendam air. lalu rebus hingga air mendidih, angkat panci dari kompor lalu buang air rebusannya dan cuci bersih buntut sapi di air mengalir. setelah itu rebus kembali buntut sapi ke dalam panci dengan air hingga buntut terendam, lalu rebus kembali hingga mendidih menggunakan api kecil sambil panci ditutup.
Langkah 2
Sambil menunggu buntut selesai direbus dan menjadi empuk, siapkan wajan lalu panaskan margarin dan tumis bawang bombay hingga harum. setelah itu masukkan bumbu halus, tumis dan aduk hingga tercium aroma sedap. tambahkan kapulaga, cengkeh dan kayu manis. tumis sebentar, angkat.
Langkah 3
Setelah itu tuang bumbu tumisan ke dalam panci yang berisi rebusan buntut. masak hingga buntut menjadi setengah empuk, masukkan semua sayuran dan masak hingga semua bahan matang dan empuk, tambahkan garam dan kaldu blok. cicipi rasanya, jika ada yang kurang silahkan tambahkan sesuai dengan selera.
Langkah 4
Resep Sup Buntut Sapi Bening Empuk siap disajikan selagi panas dengan ditaburi bawang goreng diatasnya beserta dengan aneka bahan tambahan lainnya

Bahan

    Buntut sapi 1 kilo gram
    Kentang besar 2 buah ( dipotong menjadi 4 bagian )
    Wortel 2 batang ( belah 2 memanjang, lalu bagi menjadi 4 bagian )
    Batang besar seledri 4 batang ( potong-potong 1 centi meter ) optional, ( pakai jika ada, skip aja jika tidak ada )
    Air 1 liter
    Bumbu Halus Sup Buntut Sapi :
    Bawang putih 8 siung
    Merica putih butiran 1 sendok teh
    Pala 2 buah
    Bumbu-bumbu Sup Buntut Sapi :
    Margarin ( digunakan untuk menumis )
    Bawang bombay 1 butir ( belah menjadi 8 bagian lalu lepaskan antar lembaran bawang bombay )
    Kapulaga hitam/jawa 5 butir
    Cengkeh 10 butir
    Kayu manis 2 batang ( panjang masing-masing 5 centi meter )
    Kaldu blok 2 buah ( optional )
    Garam 1/2 sendok makan
    Bahan Pelengkap Sup Buntut Sapi :
    Daun seledri cincang
    Daun bawang ( dirajang halus )
    Bawang merah dan bawang putih goreng
    Sambal rawit atau irisan cabai rawit
    Kecap manis
    Emping goreng

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama