Biji ketapang

Biji ketapang

Oleh Hurriyatun Nadra, Hari ini ceritanya iseng bikin camilan, walhasil bikin biji ketapang aja yg murmer n enak..

Waktu Memasak
n/a
Porsi
0
Bookmark
7

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Campur telur, gula, garam kocok hingga rata, setelah itu masukkan santan
Langkah 2
Setelah tercampur masukkan mentega, kocok hingga merata
Langkah 3
Setelah itu masukan terigu sedikit demi sedikit hingga kalis..
Langkah 4
Lalu ambil sedikit adonan, bentuk hingga seperti silinder kecil, kemudian gunting kecil2, seperti bentuk biji ketapang pada umumnya, lakukan hingga adonan habis, agar tidak lengket beri terigu diatas wadahnya
Langkah 5
Lalu goreng biji ketapang pada api sedang, angkat apabila sudah berwarna coklat keemasan..
Langkah 6
Tiriskan minyak, tunggu hingga dingin dan biji ketapang siap disajikan..

Bahan

    300 gram tepung terigu
    6 sdm gula pasir /sesuai selera
    1/2 sdt garam
    100 gram mentega
    1 bungkus santan kara yg kecil
    1 butir telur

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama