Chikuwa meets vegetables with oyster sauce

Chikuwa meets vegetables with oyster sauce

Oleh Mina Resda Zunuraini, Resep ini saya buat karena ingin membuat variasi masakan dengan chikuwa tetapi dengan bahan bahan yang mudah didapatkan dan tentunya sehat, semoga bisa bermanfaat.

Waktu Memasak
30 Menit
Porsi
2 Porsi
Bookmark
7

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Potong tiap satu kotak tahu kuning menjadi 6 bagian lalu goreng tahu kuning hingga berwarna kecoklatan
Langkah 2
Sambil menunggu tahu, potong wortel,brokoli dan kol juga chikuwa untuk potongan nya disesuaikan dengan selera.tips untuk wortel hindari potongan yg terlalu tebal, agar bisa cepat matang. Setelah semua sayuran dipotong, iris bawang putih dan bawang merah lalu dicincang halus
Langkah 3
Tumis bawang merah dan putih sampai harum, lalu tambahkan air secukupnya, setelah itu tambahkan saus tiram, garam dan gula. cicipi terlebih dahulu apabila sudah sesuai selera disarankan untuk tidak menambahkan penyedap masakan karena saus tiram cukup membuat rasa masakan menjadi gurih. Apabila merasa kurang gurih tambahkan penyedap sesuai selera.
Langkah 4
Setelah itu masukan potongan wortel diamkan sekitar 3 menit, lalu tambahkan brokoli diamkan selama kira-kira 2 menit lanjut dengan tambahkan kol. Tunggu bumbu meresap sekitar 5 menit lalu tambahkan potongan chikuwa dan tahu. tunggu hingga air agak mengental. lalu masakan siap dihidangkan.
Langkah 5
Setelah masakan matang, iris daun bawang tipis lalu taburi diatas nya.
Langkah 6
Apabila anda menyukai masakan yang pedas tambahkan irisan rawit merah sesuai selera dan tumis bersamaan dengan bawang putih dan merah.

Bahan

    2 tahu kuning/putih sesuai selera
    3 chikuwa
    1 ons brokoli
    1/2 ruas wortel
    1 lembar kol putih
    1 siung bawang putih
    1 siung bawang merah
    secukupnya Daun bawang
    1/4 sendok teh garam
    1/4 sendok teh gula
    secukupnya Penyedap rasa
    1 sendok makan saus tiram (oyster sauce)
    secukupnya Kecap manis

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama