Dumpling (grill method)

Dumpling (grill method)

Oleh Fensi Safan, Biasanya makan ini di luar, sekarang sudah jarang keluar. Kalo kangen ini ya wajib bikin sendiri. Untung ada cookpad yang membantu proses belajar masakku. Senangnya bisa bikin dumpling sendiri di rumah. Minggu ini #BelanjaIdeDiPasarCookpad, kupilih daging ayam dan udang. #CookpadCommunity_Surabaya #GA_TheNextLevel

Waktu Memasak
n/a
Porsi
0
Bookmark
43

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Aduk semua bahan menjadi satu.
Langkah 2
Taruh 1 sdt isian ke tengah kulit pangsit yang dibentuk bulat. Beri air di tepinya dan lipat menjadi 1/2 lingkaran. Lipat2 tepinya. Lakukan sampai habis.
Langkah 3
Panaskan 2 sdm minyak di teflon, masukkan dumpling sampai kecoklatan dan siram air (kira2 100 ml) ke atas dumpling dan tutup. Biarkan sampai matang, masaknya dengan api kecil sampai air menyusut

Bahan

    150 g daging ayam giling
    50 g udang, potong kecil2
    1 batang daun bawang pre, iris tipis
    1/2 sdt kecap asin
    1 sdt minyak wijen
    1 sdt kaldu jamur
    1 cm jahe, parut
    secukupnya merica,
    kulit pangsit

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama