Kwetiau sapi siram

Kwetiau sapi siram

Oleh hioe liechen, Masih ada daging sapi dan udang yang tersisa di kulkas.aku berinisiative dengan kwetiau siram aja deh...hehehe...jadi aku tinggal beli kwetiaunya aja dan sawi.yang kebetulan semalam sekalian ke hipermart

Waktu Memasak
30 Menit
Porsi
2 Porsi
Bookmark
42

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
bawang putih yang sudah di tumis dibagi 2.sebagian untuk menggoreng kwetiau,sebagian lagi untuk kuah siram
Langkah 2
goreng kwetiau dengan bawang putih yang sebagian tadi.masukan kecap manis,asin,merica.aduk-aduk. setelah matang angkat. bagi di dalam piring.sisihkan
Langkah 3
siapkan wajan.masukan air kaldu.didihkan. masukan daging yang sudah empuk. masukan sawi,toge.merica,garam.biasanya kuah ini sudah manis walau tidak pakai gula. coba rasa.setelah rasanya cocok, masukan air sagu.aduk2 coba rasa lagi. terakhir masukan vetsin. angkat.siap untuk di siram ke piring kwetiau

Bahan

    200 gram kwetiau basah
    200 gram daging sapi campur urat.rebus empuk atau dipresto.
    100 gram sawi caisim.bisa tambah toge
    2 sdm sagu di beri air.aduk
    garam merica dan vetsin
    8 siung bawang putih cincang.tumis hingga kuning.
    1 sdm kecap manis.
    1/2 sdm kecap ikan atau kecap asin

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama