Nagasari Pisang

Nagasari Pisang

Oleh Silva Malexhi, Di sini kue nagasari itu bentuknya segitiga kalau yang dilipat biasa itu namanya pais. Saya pernah tanya "emang dibedakan gitu ya ?" sama ibu tempat jualan kue basah langganan saya, "iya" katanya kalau nagasari itu pisangnya cuma satu ditengah, kalau pais pisangnya dicampur dalam adonan. 😂😂 Kalau dirumah apapun itu yang dibungkus dengan daun pisang namanya adalah pais. Resep ini modifikasi dari resep pais pisang punya ibu saya 😂. #DutaRecookBorneo #CookpadCommunityBanjarbaru #PejuangGoldenApron2

Waktu Memasak
15 Menit
Porsi
10 Buah
Bookmark
39

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Siapkan semua bahan yang akan digunakan.
Langkah 2
Dalam wajan campur semua bahan jadi satu, kecuali daun pisang dan potongan pisang. Aduk rata hingga tidak bergerindil.
Langkah 3
Masak dengan api sedang sambil diaduk agar tepung tidak mengendap di bawah. Masak hingga mendental.
Langkah 4
Selanjutnya ambil daun pisang bentuk kerucut, beri 1 sendok makan adonan dan satu potong pisang kemudian bungkus. Lakukan hingga adonan habis.
Langkah 5
Selanjutnya kukus selama 15-20 menit. Setelah matang angkat, dan sajikan selagi hangat.

Bahan

    135 tepung beras
    15 g tepung maizena
    85 g gula pasir
    1/4 sdt garam
    1/2 sdt vanili cair (saya skip)
    500 m santan kekentalan sedang
    2 lembar daun pandan
    2 buah pisang kepok matang, potong agak tebal
    Secukupnya daun pisang

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama