Pesmol ikan

Pesmol ikan

Oleh yuni setianingsih

Waktu Memasak
n/a
Porsi
4 Porsi
Bookmark
9

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Cuci bersih ikan, buang sisik, isi perut dan insangnya, lalu goreng jangan terlalu kering, angkat, tiriskan. Bila ingin ikannya ga amis, biasanya ikan di rendem garam dan air jeruk nipis (tapi sy skip)
Langkah 2
Haluskan bumbu diatas bisa di ulek ataupun di blender (sy blender)
Langkah 3
Tumis bumbu halus dan bumbu lainnya sampai harum menggunakan minyak sisa yang tadi buat goreng ikan.
Langkah 4
Setelah bumbu wangi dan medok, masukkan ikan yang tadi digoreng, aduk rata
Langkah 5
Masukkan tomat dan daun kemangi (sy daun bawang) aduk rata, tes rasa, angkat, sajikan

Bahan

    Ikan apa aja ½kg (aku mujaer yg ga da duri dalam dagingnya🤭)
    Bumbu halus :
    5 butir kemiri di sangrai
    1 ruas kunyit dikupas dan disangrai
    1 ruas jahe dikupas di iris kecil²
    5 siung Bawang putih
    7 siung Bawang merah
    5 biji cabe merah keriting
    1 ruas lengkuas di geprek
    2 lembar daun jeruk di remas2/ geprek
    1 lembar daun salam
    1 batang serai di geprek
    minyak goreng secukupnya buat goreng ikan dan menumis
    1 sdt Gula
    1/2 sdt Garam
    1/2 buah tomat di potong sesuai selera (buat topping)
    Daun kemangi (sy pake daun bawang karna ga punya daun kemangi)

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama