Pudding Lapis Regal

Pudding Lapis Regal

Oleh Rizal Rahmanto

Waktu Memasak
1 Jam
Porsi
4 Orang
Bookmark
6

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Membuat Bahan Lapisan Pertama. Hancurkan biskuit regal. Lalu, cairkan mentega. Campur kedua bahan tersebut hingga rata (sampai biskuit regal berwarna coklat gelap). Lalu taruh ke dalam wadah pudding yang disiapkan.
Langkah 2
Membuat lapisan kedua. Blender oreo dan susu uht. Lalu didihkan dan campur dengan 3 sendok tepung maizena. Tambahkan susu kental manis. Gunakan api kecil agar tidak gosong. Kemudian letakan tuangkan ke dalam roti regal yang sudah ditumbuk tadi. Masukan ke dalam kulkas selama 30 menit.
Langkah 3
Membuat bahan lapisan ketiga. Tuang bubuk pudding tambahkan 450ml air. Lalu masak hingga mendidih. Jangan lupa untuk selalu untuk diaduk agar bubuk puding semuanya hancur dan merata.
Langkah 4
Jika adonan pudding sudah mendidih, keluarkan bahan lapisan pertama dan kedua tadi dari dalam kulkas lalu tuangkan adonan pudding di atasnya. Tunggu selama 5 - 10 menit hingga adonan setengah mengeras.
Langkah 5
Apabila adonan sudah setengah mengeras tambahkan oreo di atas puding. Lalu masukan ke dalam kulkas.
Langkah 6
Pudding Lapis Regal pun siap dihidangkan. Nikmati selagi dingin.

Bahan

    Bahan Lapisan Pertama
    1 Bungkus Biskuit Regal
    Mentega
    Bahan Lapisan Kedua
    500 ml Susu UHT
    Oreo
    Tepung Maizena
    Susu Kental Manis
    Bahan Lapisan Ketiga
    Pudding Coklat Bubuk
    Air
    Oreo

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama