Putri Salju

Putri Salju

Oleh ChristineY, Beberapa hari bikin kue kering ,ini saatnya bikin putri salju ,ini jg kali pertamanya aku bikin kue ini 😆 soal rasa ,tetep nyeesss yah 😊

Waktu Memasak
45 Menit
Porsi
3 Porsi
Bookmark
32

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Campur tepung terigu dengan susu bubuk, gula halus, dan kacang mede/keju. Aduk rata. Tambahkan mentega dan kuning telur, aduk dengan spatula hingga tercampur rata dan kalis.
Langkah 2
Ambil sejumput adonan, bentuk dengan tangan mnjdi bulan sabit / cetakan putri salju. Atur adonan di atas loyang beroles margarin. Panggang di dlm oven bertemperatur 150 °C (masing"oven beda" ya bisa diatur sendiri) selama 25 menit / hingga matang.
Langkah 3
Selagi panas, gulingkan kue di atas gula halus. Taburi dengan campuran gula donat dan susu bubuk. Atur kue ditempat saji / masukan ke dlm stoples. Selamat mencoba 😊

Bahan

    170 gr tepung terigu protein rendah
    150 gr mentega
    60 gr gula halus
    60 gr kacang mede panggang, haluskan (me : ganti keju diparut)
    2 btr kuning telur
    1 sdm susu bubuk
    bahan taburan :
    60 gr gula halus
    60 gr gula donat
    1 sdm susu bubuk

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama