Red Velvet Cheese Fudge Brownies

Red Velvet Cheese Fudge Brownies

Oleh Dapur Olive, Source Fitri Sasmaya Insyaallah kalau saya cocok dengan resep2nya mba fitri, nagih dan jika ikutin step by step Insyaallah anti gagal hehehhe Nah saya modifikasi sedikit untuk bahan cream cheese karena ngabisin stock sekalian Ini fudge brownies ya jadi dalamnya lembut spt agak basah tapi sudah matang. Ketika di tes tusuk ga ada yang nempel, jika masih ada yang menempel silahkan tambahkan durasi panggangnya ya Saya menggunakan loyang 20 × 20 cm jadi tidak terlalu tebal Kalau pakai loyang yang lebih kecil memanggangnya jadi lebih lama ya karena lebih tebal, harus dites tusuk untuk cek kematangan #pejuanggoldenapron3

Waktu Memasak
n/a
Porsi
0
Bookmark
28

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Tim dcc, minyak dan butter hingga leleh tambahkan pasta red velvet. Tambahkan cuka apel aduk rata.
Langkah 2
Mixer telur dan gula hingga mengembang 2 kali ya memasukan gula supaya larut sempurna, masukan lelehan butter dan coklat. Mixer speed rendah kemudian ayak terigu mixer hingga rata. Speed rendah
Langkah 3
Campurkan bahan cream cheese hingga creamy dan halus
Langkah 4
Tuang adonan red velvet baru adonan cream cheese. Panaskan oven suhu 170-180 °c selama 6-7menit sebelum memanggang
Langkah 5
Boleh di motif sesuai selera, saya abstrak wkwkwkwk. Panggang di suhu 170-180 °c selama 30 menit atau hingga matang
Langkah 6
Setelah matang dinginkan di cooling rack dan potong sesuai selera kalau dingin lebih enak yaa

Bahan

    1 telur
    60 gr gula
    70 gr terigu pro rendah
    100 gr dcc
    45 gr butter salted
    30 ml minyak sayur
    1 sdt pasta red velvet
    1 sdt cuka apel
    Cream cheese
    100 gr cream cheese suhu ruang
    1 kuning telur
    2 sdm gula 30gr
    1 sdm terigu 15gr

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama