Sate kambing

Sate kambing

Oleh Diazfilo, Baru kali ini nyobain masak sate kambing dan langsung berhasil.. ☺️

Waktu Memasak
n/a
Porsi
0
Bookmark
11

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Tusuk2 daging kambing dengan lidi.
Langkah 2
Campur bahan halus dengan kecap secukupnya dan air asam jawa. Campurkan ke dalam sate hingga merata. Alas wadah dengan daun pepaya. Letakkan sate lalu tutup lagi dengan daun pepaya.. masukkan ke dalam kulkas dan diamkan minimal 1 jam agar daging lembut dan bumbu meresap.
Langkah 3
Siapkan pemanggangan. Oleskan sate dengan campuran kecap dan margarin. Panggang sate sampai setengah matang lalu oleskan lagi. Panggang sampai matang. Angkat dan siap disajikan dengan bumbu pelengkap sesuai selera. ☺️🙏

Bahan

    1 kg daging kambing (potong dadu)
    2 lembar daun pepaya (pukul2)
    Secukupnya margarin dan kecap
    1 sdm air asam jawa
    Bumbu halus:
    6 siung bawang merah
    3 siung bawang putih
    1 iris jahe
    1 sdt ketumbar
    1/2 sdt lada
    1 sdm gula merah

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama