Sayur Godog Betawi

Sayur Godog Betawi

Oleh Rarry Nugraheni, Pertama kali makan sayur godog dari kiriman tetangga, saat idul fitri. Dimakan dengan ketupat, nikmat tiada tara

Waktu Memasak
1 Jam
Porsi
4 Porsi
Bookmark
11

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Potong labu siam memanjang, potong kacang panjang kecil-kecil, potong kentang kotak-kotak, kupas telur, tahu dibiarkan apa adanya (sebelumnya, tahu dibilas dengan cara di rebus dengan air mendidih). aku pakai tahu kulit dan tahu putih, pengen coba rasanya tahu putih tanpa kulit di sayur godog.
Langkah 2
Haluskan semua bumbu. tumis dengan menggunakan minyak sedikit hingga harum. masukkan salam, sereh dan lengkuas.
Langkah 3
Masukkan labu siam, kacang panjang, dan kentang, oseng hingga agak layu. masukkan santan, beri garam dan gula, sambil diaduk agar santan tidak pecah. masukkan telur rebus yang telah dikupas dan tahu. koreksi rasa. Sajikan dengan ketupat dan taburan bawang goreng.

Bahan

    4 butir telur rebus, kupas
    5 buah tahu kulit/coklat
    1 buah labu siam
    10 lenjer kacang panjang
    1 buah kentang
    500 ml santan
    2 lembar daun salam
    1 batang sereh digeprek
    2 ruang jari lengkuas, digeprek
    secukupnya garam dan gula
    Bumbu Halus
    7 siung bawang merah
    5 siung bawang putih
    10 cabe merah keriting (aku campur cabe merah besar dan keriting, agar dapat warna merah namun tidak terlalu pedas)
    3 butir kemiri
    1/2 ruas jahe
    terasi bakar sedikit saja

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama