Sayur urap/kluban

Sayur urap/kluban

Oleh mama putri, #SayurKesukaanIbu salah satunya urap karena segala sayur bisa dicampur. enak bgt dimakan pakai nasi panas. selain itu sayuranya pakai yg ada di sekeliling rumah: bayem, kenikir, daun singkong dll makanya sering bgt bikin menu ini. dulu kalau saya disuruh bantuin masak urap, pasti kebagian marut kelapa, alhasil pasti jari ada aja yg luka. tapi jaman now udah praktis ya tinggal beli kelapa parut😀. #SemuaTentangIbu #SayurKesukaanIbu #SatuResepSatuPohon

Waktu Memasak
n/a
Porsi
0
Bookmark
1

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe, gula merah, kencur, garam dan trasi (saya pakai blender). kalau suka pedas, cabe bisa ditambah
Langkah 2
Campurkan bumbu halus dengan kelapa parut. masukkan daun salam. koreksi rasa. jika kurang asin bisa ditambah garam, jika kurang manis bisa ditambah gula pasir
Langkah 3
Bungkus sambal urap dengan daun pisang atau plastik tahan panas dan kukus selama 15 menit
Langkah 4
Sambil mengukus sambal, rebus sayuran. setelah matang, campur sambal urap dengan sayuran. sajikan bersama nasi (me:kebetulan ada tiwul), tempe goreng dan ikan peyek.

Bahan

    sambal urap
    2 ons kelapa parut yg masih agak muda
    5 siung bawang merah
    3 siung bawang putih
    2 ruas jari kencur
    2 bulatan gula merah
    1 cabe rawit, 3 cabe merah kriting
    3 lembar daun salam
    1 sdt garam
    sedikit trasi (bisa skip kalau g suka)
    sayuran direbus
    bayam, kacang panjang, kol, toge, wortel, kemangi

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama