Tahu Bakso

Tahu Bakso

Oleh Unda Anggita, Tahu bakso ini bisa untuk pendamping bakso kuah atau digoreng. Kali ini bikin untuk disimpan dulu. Kapan-kapan pengen bakso kuah atau tahu bakso goreng, bisa langsung makan. 😀

Waktu Memasak
30 Menit
Porsi
5 Porsi
Bookmark
181

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Sayat tahu memanjang. Keluarkan sebagian isinya untuk memberi ruang. Tahu yang dikeluarkan, nanti dicampur dengan bahan isian. Sisihkan.
Langkah 2
Campur tahu (hasil mengeruk tadi), daging, daun bawang dan semua bumbu jadi satu. Aduk hingga rata. Masukkan adonan isian ke dalam tahu kulit. Kukus selama 20 menit. Note: Kalau mau digoreng, celupkan ke dalam telur yang dikocok lepas bersama 2 sdm air. Mau pakai tepung juga bisa. Campur terigu dengan tepung beras, goreng hingga matang dan kecokelatan.

Bahan

    10 buah tahu kulit
    125 gr daging ayam giling
    50 gr daging sapi giling
    1 batang daun bawang, iris halus
    1 butir telur ayam
    2 sdm tepung tapioka
    1 bks penyedap rasa ayam
    1 sdt bawang putih bubuk
    1/2 sdt lada bubuk
    1/4 sdt pala bubuk
    1/2 sdt gula pasir

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama