Telur Gulung

Telur Gulung

Oleh Anik P@won Qulo, Telur gulung salah satu jajanan paling top di Indonesia, telur gulung sering dijumpai ada di sekolah-sekolah Dasar. Tetapi sekarang dimana2 sudah banyak dijumpai penjual telur gulung. Bukan hanya anak2 yang suka, tetapi orangtua juga menyukai telur gulung ini. Daripada beli terus lebih baik kita coba untuk membuatnya sendiri di rumah. Yuk simak resepnya 😉 #ResepTelurKuMendunia

Waktu Memasak
n/a
Porsi
0
Bookmark
10

Informasi dari Cookpad

726.741 Resep

Langkah Memasak

Langkah 1
Siapkan bahan
Langkah 2
Campur telur, lada, garam, kaldu, dan air. Kocok lepas sampai cair seperti air
Langkah 3
Tambahkan daun bawang, kocok lagi. Tuang ke dalam botol
Langkah 4
Panaskan minyak, tuang secukupnya kocokan telur agak tinggi, ambil lidi, kemudian gulung telur. Tiriskan dipinggir wajan
Langkah 5
Lakukan sampai kocokan telur habis.
Langkah 6
Telur gulung siap dinikmati dengan saos sambal

Bahan

    2 butir telur ayam
    50 ml air matang
    1/2 sdt lada
    1/2 sdt garam, atau sesuai selera
    sejumput Kaldu bubuk
    Daun bawang iris halus, sejumput. Boleh skip
    Tusuk sate

Label

Bagikan Resep

Resep lainnya yang sama